Firebolt: Si Kilat Versi Sapu Terbang
Edisi ke-102 dari Petuah Jaka Potter
Halo, para penghuni WoP! Blog memperkenalkan seri blog ini kepada kalian semua: Petuah Jaka Potter alias Jaringan Kamus Potensial Terlengkap! Blog ini akan dirilis dua kali seminggu dengan penulis yang berbeda-beda. Pastinya, kami akan membahas hal-hal seputar dunia sihir Harry Potter. Mungkin kamu sudah tahu tentang hal-hal ini, mungkin juga tidak. Pokoknya, baca dulu sampai akhir, ya!
Ilustrasi oleh
Maike Nunes di dalam ArtStation.
Bagi para penggemar Quidditch atau sapu terbang pada umumnya, pasti nama Firebolt sudah tidak asing lagi. Bukan hanya karena salah satu pemilik dari sapu ini adalah Anak Yang Hidup, Harry Potter, namun karena reputasi dari Firebolt sendiri sebagai sapu kelas dunia. Jadi apakah kamu tertarik mengetahui lebih lanjut mengenai alasan mengapa sapu ini menjadi sangat terkenal?
Apa itu Firebolt?
Bukan sebuah rahasia lagi bila sapu terbang produksi Randolph Spudmore ini adalah salah satu sapu kelas dunia. Sapu terbang paling cepat pada masa produksinya ini dirilis pada tahun 1993 dan sempat menjadi sapu terbang yang digunakan dalam Piala Dunia Quidditch tahun 1994 oleh Tim Nasional Bulgaria dan Irlandia.
Meski Firebolt sangatlah terkenal namun hanya sedikit informasi tentang proses pembuatnya. Firebolt dikatakan terbuat dari kayu eboni dengan ranting
birch atau
hazel dan gagang dari
ash. Tapi! Tapi! Jangan salah, walau sok misterius(heh) Firebolt tidak main-main dengan kecepatannya!
Kemampuan Firebolt
Sebagai salah satu sapu terbang tercepat tidak mengherankan bila Firebolt bisa mencapai kecepatan 150 mil per jam dalam 10 detik saja! Mungkin kamu bertanya-tanya, apakah dengan kecepatan demikian orang yang menaiki Firebolt tidak terlempar? Jawabannya tentu saja tidak!
Firebolt sudah dimantrai dengan Mantra Perlambat (atau
Arresto Momentum), keseimbangan dari Firebolt juga sangat tepat, bahkan saat pertama kali digunakan, ketinggian Firebolt berada pada tingkat aman yang membuat kualitas sapu ini terbukti luar biasa.
Pesaing dari Firebolt?
Bukan hanya manusia yang mempunyai pesaing, sapu terbang juga punya! Perkenalkan, Thunderbolt VII. Sapu terbang ini telah diakui dapat menyusul kecepatan dari seri Firebolt! Sayang menurut para pengamat, Thunderbolt VII justru mengorbankan banyak aspek lain terutama keselamatan demi mencapai kecepatan Firebolt. Seperti contohnya saja pada Piala Dunia Quidditch tahun 2014, dimana ekor sapu Thunderbolt milik Samuel Equiano, Seeker Nigeria, berhasil dihancurkan oleh hantaman Bludger dari tim lawannya Masaki Hongo, Beater dari Jepang.
Detail Menakjubkan Firebolt
Bukan sembarang kenapa kayu eboni dan ranting
birch atau
hazel menjadi pilihan sebagai bahan pembuatan Firebolt. Nyatanya kayu
birch memberikan kekuatan yang baik untuk menanjak, sementara kayu
hazel memberikan presisi lebih baik ketika berbelok. Kedua hal ini memang tidak jarang menjadi salah satu fungsi sapu terbang paling dicari dan diperhatikan.
Namun tidak hanya bahan kayu, batangan logam dari Firebolt merupakan besi buatan Goblin. Hal ini baru pertama kali diterapkan dalam pembuatan sapu terbang dan hasilnya sungguh luar biasa! Firebolt menjadi lebih stabil dalam terbang dan pijakan kakinya tidak mudah tergelincir. Dan seperti kebanyakan sapu terbang, Firebolt sendiri memiliki nomor registrasi berwarna emas.
Firebolt Dan Anak Yang Bertahan Hidup
Hubungan antara Firebolt dan Harry tidak bisa benar jauh-jauh dari keinginan seorang anak pada barang impiannya. Pertama kali bertatapan(eaa) pada etalase toko Persediaan Quidditch Berkualitas pada musim panas sebelum tahun ketiganya, Harry langsung jatuh hati dengan Firebolt. Namun dirinya sudah memiliki Nimbus 2000 dan mengingat harga Firebolt sangatlah mahal, kemungkinan besar dia harus mengosongkan rekening Gringotts-nya untuk bisa membeli Firebolt. Harry bahkan menyempatkan diri untuk keluar dan berjalan setiap hari di Lorong Diagon untuk melewati pajangan Firebolt tersebut.
Namun yang namanya anak baik pasti ada saja berkahnya. Tak tanggung pada Natal 1993 Harry benar-benar mendapatkan hadiah Firebolt dari Sirius Black (yang saat itu masih harus menyamar karena kabur dari Azkaban) setelah sapu Nimbus miliknya rusak oleh Pohon Dedalu Perkasa.
Sayangnya nasib tidak selalu baik(T^T), Firebolt milik Harry akhirnya disita oleh Dolores Umbridge sebagai hukuman padanya tahun 1995. Dan walaupun Fred dan George Weasley berhasil menjebol pintu kantor Umbridge, Firebolt satu-satunya di Hogwarts tersebut lantas dibawa pada salah satu ruangan Bawah Tanah dan dijaga oleh Troll. Sayangnya lagi, Harry akhirnya kehilangan Firebolt miliknya pada saat Pertempuran 7 Potter berlangsung.
Masa Depan Firebolt?
Meski tidak banyak, Firebolt tetap diproduksi dengan jumlah kecil di zaman modern. Produksinya sedikit banyak terhalang karena mogok kerja dari para Goblin yang bertugas membuat bagian logam dari Firebolt.
Kabar baiknya, pada tahun 2014 Firebolt Supreme tercipta sebagai versi
upgrade dari jajaran sapu sebelumnya, menggantikan si tercepat Firebolt pendahulunya.
Itulah Firebolt, si sapu tercepat dan kelas dunia pada masanya! Saking hebatnya kemampuan Firebolt, sampai banyak penggemar sapu terbang mengidolakan untuk mempunyai sapu yang satu ini. Kalau kamu, apakah kamu termasuk yang menyukai Firebolt dan ingin memilikinya? Coba kita diskusikan bersama di kolom komentar ya!
Jika kamu tertarik untuk menjadi Relawan Penulis Petuah Jaka Potter, harap menghubungi Nicholas Argenti!